oleh

COVID-19 Merebak Lagi di Indonesia, Pj Wali Kota Cimahi Tunggu Intruksi Pusat

CIMAHI (RN) – Penjabat (Pj) Wali Kota Cimahi Dicky Saromi meminta masyarakat tidak panik namun tetap waspada menyikapi peningkatan kasus COVID-19 di Indonesia. Dia memastikan kasus itu di Kota Cimahi masih terkendali.

Dia mengatakan, Pemerintah Kota (Pemkot) Cimahi masih menunggu intruksi resmi dari pemerintah pusat berkaitan dengan adanya peningkatan kembali kasus positif COVID-19 di Indonesia.

Baca Juga  Wujud Pelayanan Prima Kepolisian, Satlantas Polres Purwakarta Rutin Lakukan Ini

“Namun demikian kami telah siap siaga memonitoring bilamana ada hal-hal yang harus ditindaklanjuti,” imbuh Dicky, Senin (25/12/2023).

Seperti diketahui kasus COVID-19 di Indonesia dikabarkan kembali mengalami peningkatan diakhir tahun ini. Meski kasusnya masih landai di Kota Cimahi namun Dinas Kesehatan sudah melakukan langkah antisipasi.

Di antaranya sudah menyiapkan ruang isolasi di setiap rumah sakit di Kota Cimahi. Mulyati menegaskan fasilitas kesehatan seperti Puskesmas dan Rumah Sakit sudaha jauh lebih siap saat ini.

Baca Juga  Bupati Mewakili Sekda Indra Simaremare Musrenbang Resmi dibuka di Kecamatan Sipahutar.

“Kami pastikan kesiapan Puskesmas dan Rumah Sakit. Kami pastikan ruang isolasi sudah tersedia 10 persen dari total tempat tidur, oksigen juga sudah tersedia di seluruh rumah sakit, termasuk tenaga kesehatannya.

Kami jauh lebih siap,” kata Kepala Dinas Kesehatan Kota Cimahi, Mulyati.

Dirinya melanjutkan, Dinkes Kota Cimahi juga berencana menggalakan kembali vaksinasi COVID-19. Pihaknya sudah mengajukan dosis vaksin tersebut kepada Kementerian Kesehatan (Kemenkes) melalui aplikasi.

Baca Juga  Ketua DPD A-PPI Dengan Ketua DPC AWI Kabupaten Subang Jalin Sinergitas

“Harus digalakan kembali vaksin. Kami belum dapat droping dosis vaksinya tapi sudah pengajuan, kita ajukan, by aplikasi ke Kemenkes,” ujarnya.

Komentar