oleh

Ketua Dekranasda Taput Satika Simamora, SE.,MM. Yakin Pelaku UMKM akan Semakin Produktif

-Regional-660 views

TAPUT (RN) – Ketua Dekranasda Tapanuli Utara Satika Simamora, SE, MM bersama Menteri BUMN Erick Thohir yang diwakili oleh Staf Khusus Menteri BUMN Bidang Komunikasi Publik Arya Sinulingga didampingi oleh Anggota DPR RI Martin Manurung meresmikan Rumah BUMN di Desa Partali Toruan Toruan Kecamatan Tarutung. Jumat,( 24/2 2023).

Rumah BUMN Tarutung merupakan wadah kolaborasi BUMN dalam membentuk Digital Economy Ecosystem (Ekosistem Ekonomi Digital) melalui pembinaan bagi UMKM untuk meningkatkan kapasitas dan kapabilitas UMKM itu sendiri. Rumah BUMN akan diperankan sebagai pusat data dan informasi serta sebagai pusat edukasi, pengembangan dan digitalisasi UMKM.

Baca Juga  Pemkot Cimahi Terus Upayakan Pengentasan Banjir Sesuai Skema

Dalam sambutannya, Ketua Dekranasda Tapanuli Utara menyampaikan apresiasi dan terima kasih atas berdirinya Rumah BUMN di Kabupaten Tapanuli Utara.

‘Kami mewakili segenap masyarakat mengucapkan terima kasih atas perhatian BUMN terhadap pengembangan UMKM di Tapanuli Utara, kiranya melalui rumah BUMN ini, kualitas dan kuantitas produk UMKM di Kabupaten Tapanuli Utara semakin meningkat,” ucap Satika Simamora mengawali sambutannya.

Satika Simamora juga memberikan motivasi dan dorongan kepada masyarakat Tapanuli Utara khususnya pelaku UMKM untuk memanfaatkan fasilitas Rumah BUMN dan yakin para Pelaku UMKM lokal akan semakin produktif.

“Para pelaku UMKM pantas merasa bangga atas hadirnya Rumah BUMN di Tapanuli Utara. Melalui Rumah BUMN ini para pelaku UMKM dapat menerima bantuan pelatihan, pembinaan, pembiayaan hingga promosi dan pemasaran. Saya yakin UMKM kita akan semakin produktif dan kreatif, mari kita manfaatkan Rumah BUMN ini dengan memberikan karya terbaik. Apapun produk yang kita hasilkan, lakukan dengan penuh ketulusan dan kejujuran,” tambah Satika Simamora.

Baca Juga  Diduga Tidak Sesuai Spek, Tokoh Masyarakat Pangatikan Minta Periksa Pembangunan Kantor Kecamatan

Arahan Menteri BUMN Erick Thohir yang disampaikan oleh Arya Sinulingga mengatakan, Rumah BUMN ini merupakan wadah UMKM untuk mendapatkan solusi atas beragam persoalan dalam usaha.

‘Enam bulan yang lalu, Bapak Menteri BUMN beserta rombongan hadir di Kabupaten Tapanuli Utara, kita melihat bahwa Kabupaten Tapanuli Utara memiliki potensi yang bagus khususnya dibidang UMKM. Rumah BUMN ini merupakan salah satu hasil diskusi dan koordinasi Menteri BUMN dengan ibu Ketua Dekranasda Satika Simamora. Bapak Erick Thohir berpesan agar Rumah BUMN tidak hanya menjadi tempat untuk menjual produk-produk UMKM, tetapi berperan juga dalam proses produksi,” ujar Arya Sinulingga.

Baca Juga  Ciptakan Suasana Kondusif Di Bulan Ramdhan, Polres Toba Kembali Gelar Patroli Gabungan Skala Besar

Turut hadir dalam acara tersebut Wakil Ketua DPRD Taput Fatimah Hutabarat, Kepala Dinas Koperasi UMKM Perindag Gibson Siregar, Pimpinan Perangkat Daerah
Kabag Perekonomian dan SDA Tutur Simanjuntak dan beberapa beserta para perwakilan pelaku UMKM.

Komentar